Oktober lalu dengan mengajak saudara sepupuku Diko, aku blusuk'an untuk mencarai Prasasti di daerah Magetan Jawa Timur. Dengan mengendarai sepeda motor kami berdua berangkat dari Karanganyar menuju Magetan, tentu saja melewati jalur di sepanjang lereng Gunung Lawu. Jarak antara Karanganyar dan Magetan cukup dekat karena kedua Kabupaten ini berbatatasan langsung meskipun sudah berbeda Provinsi. Kedua Kabupaten ini dipisahkan oleh Gunung Lawu yang menjulang tinggi. Perjalanan dari Karanganyar ke Magetan kira-kira memakan waktu 1 jam perjalanan. Blusuk'anku kali ini mencari Prasasti Kepolorejo atau biasa orang menyebut dengan Punden Kepolorejo yang berada di daerah pinggiran Kota Magetan.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjd4kukS_WpVLFT6pSakOgQd2MnkHN4Mt1u_NAgCzCDP_HXtVdk2N_KCyHuB67vivwQduy3v0eIhQ4SSA73UGQLIruLua0OHjGviXA6SEnfSJbwJ5FDowWfg-ZqbC3WaPnRsZs_H3kpGaGs/s400/100_1116.JPG) |
Prasasti Kepolorejo |
Prasasti Kepolorejo berada di Desa Kepolorejo, Kecamatan Magetan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Prasasti Kepolorejo atau biasa orang menyebut dengan Punden Kepolorejo, adalah sebuah Prasasti yang terdiri dari tiga buah batu bertulis dan beberapa batu penyusun Candi yang semuanya berbahan batu andesit yang berbentuk sebuah makam kuno. Aksara yang terpahat di batu Prasasti adalah aksara kuadrat seperti yang terdapat di Prasasti Sadon di kompleks Candi Sadon yang lokasinya tidak jauh dari Prasasti Kepolorejo ini berada. Jenis aksara kuadrat semacam ini diketahui mirip dengan aksara pada masa Kerajaan Kadiri. Selain pahatan aksara kuadrat, di dua batu juga terdapat pahatan Padmasana yaitu kelopak bunga teratai yang merupakan simbol kesucian dalam agama Hindu dan Budha. Masyarakat Kepolorejo menyucikan Prasasti atau Punden ini, mereka meyakini Prasasti atau Punden Kepolorejo ini adalah makam leluhur Desa Kepolorejo.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiOkPKl5qJ_h2IsnGAOixUlNkdEmLx3rLxgfFeGP1SVvfLAVs8sG1htI-3pTLhjGJuBEJrYWX4Tx5cah6C40IzaWdYsJYLOoLZ3MgsR4DmgZsmDfpYwy0WQasVjm5O6um5qB1XETSEcK4CY/s400/100_1125.JPG) |
Batu Prasasti 1, terpahat aksara kuadrat |
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiNQbMQFjjjJRK4dI8xik9XFt9zHtoG5YlEv5pK1pw0sZPlCLUxkleZzFHThOn8SY5oU8IA8wcCvHinKhUw2aak821XQh0mp34uznJ2LC50lWNt65BUf9MZsCjAhTayYewCmAIVQeI0jjOi/s400/100_1118.JPG) |
Batu Prasasti 2, terpahat aksara kuadrat dan Padmasana |
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhbtlJLTwJLplM1eDyeXUQqhsU0fznA4IE_RTgeclcuXEeal_2Lw6A2_EyM2sojZg8GEF2yqNxro8byK6o9v1q1vKusxNZ_WfGkO1wNd5Y5kOBSNSTdFsh74flE_jsT0TkJEl7KmaQJq2H0/s400/100_1120.JPG) |
Batu Prasasti 3, terpahat aksara kuadrat dan Padmasana |
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhSAjj7OLCqsFS9JbQ7L7VRXWCQ6Pv0bPFdGyJy8AURXFSVLqTyA5fkNW0hQPPfOSYe4BQBNrcyb6MB7VSdl6wyK5tgejGFw505OFCOfZGwCQLuCpDFJgjyiWp1O5RhyUyGVoFhl2nbABtN/s400/100_1126.JPG) |
Aku di Prasasti Kepolorejo |
Demikian Blusuk'anku di Prasasti Kepolorejo, semoga dapat menjadikan inspirasi berwisata ke Situs dan Candi. Salam Blusuk'an Golek Watu. ^_^
No comments:
Post a Comment